Pages

Sunday, September 30, 2012

Lima perkara yang kebanyakan para shahabat Nabi Muhammad...



Al-Imam Al-Auza'i rahimahullah berkata:

"Lima perkara yang kebanyakan para shahabat Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam dan juga orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik senantiasa berada di atasnya: berpegang kepada al-jamaah, mengikuti As-Sunnah, memakmurkan masjid-masjid, membaca Al-Qur'an, dan berjihad di jalan Allah Azza wa Jalla."

(Al-Lalikai, no. 48 jilid 1 hal. 64)


Ibn Syubrumah rahimahullah berkata:

"Aku heran terhadap manusia yang menjaga makanannya dalam keadaan takut terhadap penyakit, akan tetapi dia tidak menjaga dari perbuatan dosa dalam keadaan takut ancaman neraka."

(Siyar A'lam An-Nubala, 6/348)


Qubaishah bin Qais Al Anbari rahimahullah berkata:

Adalah Adh Dhahak bin Muzahim bila datang waktu sore selalu menangis. Lalu ia ditanya: "Mengapa kamu menangis?" Ia menjawab: "Aku tidak tahu apakah amalku naik (diterima di sisi Allah Subhanahu wa Ta'ala) pada hari ini."

(Shifatush Shafwah, 4/150)


Abu Ubaidah radhiyallahu 'anhu berkata:

"Ketahuilah, berapa banyak orang memutihkan baju tapi mengotori agama. Ketahuilah berapa banyak manusia memuliakan diri sendiri padahal ia hina. Gantilah amal-amal jelek yang telah lewat dengan amal-amal baik sekarang!"

(Siyar A'lamin Nubala, 1/18)


Abdullah bin 'Utbah bin Mas'ud rahimahullah berkata:

"Kamu tidak akan salah selamanya asal kamu di atas As Sunnah."

(At Thabaqat, 1/71, Al Hujajul Qawiyyah, 30)

No comments:

Post a Comment